Pre-order ASUS ROG 2 di Tiongkok Sudah Mencapai Dua Juta Pemesan
Sumber: google.com |
Perusahaan teknologi besar asal Taiwan, ASUS, belum lama ini
sudah meluncurkan smartphone gaming terbarunya yakni ASUS ROG 2. Menurut
beberapa laporan, pre-order dari ROG 2 ini dinilai cukup mengesankan di
Tiongkok.
Karena, ROG 2 ini sudah menghasilkan lebih dari dua juta
pemesan di negara itu hanya dalam beberapa waktu setelah kabar kalau ROG 2
resmi dibuka untuk dilakukan pre-order.
Melansir Ubergizmo pada Rabu (31/7), laporan menyebutkan kalau
hal ini baru terjadi di wilayah Tiongkok dan mengingat masih dalam masa pre-order,
tidak dapat dibayangkan jika ROG 2 ini sudah benar-benar dirilis untuk pasar
global.
Peningkatan jumlah pemesan ROG 2 di Tiongkok ini dinilai
karena harga yang dibanderol dari ASUS ROG 2 ini sendiri terbilang cukup murah
untuk smartphone gaming yakni hanya 510 dolar AS atau setara dengan
Rp7.176.000.
Dengan harga tersebut, smartphone gaming ROG 2 ini juga sudah
di-support dan ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 855+, yang mana dapat
memberikan dukungan terbaik bagi para gamers dalam bermain game.
Sumber: akurat.co
Komentar
Posting Komentar